Wartaotonomibaru.com
PENAJAM – Komandan Komando Rayon Militer (Danramil) 0913-01/Penajam Kapten Inf Imam S beserta Babinsa Kelurahan Penajam Sertu Cahyo menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Musholla Sabial Muhtadin Yang bertempat di Yayasan Ponpes Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari Jln Provinsi KM 03 Kelurahan Penajam Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Provinsi Kalimanatan Timur (Kaltim), Selasa (10/03/2020).
Kegiatan ini di hadiri. Kabak Kesra PPU, Kementrian Agama PPU, Ketua Yayasan Ponpes Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari , Ketua Yayasan Ponpes Al Banjari serta murid Yayasan Ponpes Al Banjari.
Dalam sambutan Ketua Yayasan Ponpes Al Banjari menyampaikan terima semua pihak dan panitia pembangunan Mushola Sabial Muhtadin yang telah bersama sama membangun rumah Allah dengan tulus dan ikhlas, kelak Allah akan membangunkan istana di surga.
Sementara itu Danramil Penajam Kapten Inf Imam S mengatakan, merawat dan menjaga fasilitas umum seperti tempat ibadah merupakan tanggung jawab kita bersama dan sebagai wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, pihak koramil akan berupaya untuk membantu dan berperan aktif dalam pelaksanaan pembuatan masjid hingga selesai.
“Kehadiran kami selaku aparat keamanan dari unsur TNI khususnya Babinsa memberikan keamanan setiap kegiatan yang dilakukan oleh warga binaan di wilayah, sekaligus dalam rangka menjalankan program Komsos yang di perintahkan oleh pimpinan atas,” ujar Kapten Inf Imam S.
Sumber:(Penrem 091//Inwi)