Kodim 0604/Karawang Bersama Ndorobeii Lakukan Bhaksos




0 0
Read Time:1 Minute, 7 Second

Wartaotonomibaru.Com

KERAWANG – KODIM 0604/KARAWANG – Lagi, Warga masyarakat yang sempat Viral di Media Sosial diberikan Bantuan oleh Kodim 0604/Karawang bersama Ndorobeii bertempat di Dusun Tumaritis RT/RW 009/003 Desa Rawagempolkulon Kec. Cilamaya wetan Kab. Karawang, Selasa (10-03-20)
.
Kali ini Abah Tarim atau biasa disebut Abah Kamran (83 tahun) yang Viral di Media Sosial Instagram dan Facebook ini ketika Abah Tarim berjualan Sate Maranggi di Kecamatan Cilamayakulon Kab. Karawang. Diketahui Abah Tarim memiliki penyakit Hernia, tetapi karena ketakutannya Abah Tarim pun enggan untuk melakukan Operasi.

Bakti Sosial Kodim 0604/Karawang kali ini dilakukan bersama Tim dari @ndorobeii yaitu salah satu Aqun Instagram ternama di Indonesia.

@dorobeii mengatakan “Abah Tarim atau yang biasa dipanggil Abah Kamran ini Viral di Media Sosial, seorang pria tua yang dalam keadaan Sakit masih mau berusaha mencari nafkah, Melihat itu kami tergugah untuk melakukan sesuatu dengan membantu Abah Tarim”.

“Melihat kondisi Rumah Abah Tarim yang tidak layak dan berada di tanah bukan hak milik, InsyaAllah kami akan berusaha untuk membangunkan rumahnya bersama koramil setempat, karena kami menginginkan Abah Tarim berada dan berusaha di tanahnya dan rumah nya sendiri”.

Sementara Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo mengatakan “Apresiasi atas kepedulian kaum muda ini, bisa berbagi dan membantu kepada Orang tua yang kurang mampu, kegiatan ini baik dan patut untuk dicontoh para pemuda lainnya”.(Inwi)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*