
SERANG KOTA,Wartaotonomibaru.com – Sat Brimob Polda Banten bagikan zakat fitrah kepada orang-orang yang berada di Kota Serang yang dianggap layak untuk menerimanya, Jum’at (22/05/2020) pukul 08.30 wib.
Kegiatan pembagian zakat fitrah ini dipimpin oleh Iptu Asep Mulyadi dan 4 orang personil Brimob Banten lainnya dengan menyasar kepada petugas kebersihan, tukang becak, pemulung dan masyarakat lainnya yang dianggap layak menerima yang berada di wilayah Kebon Jahe, Kota Serang.
Komandan Satuan Brimob Polda Banten AKBP Dwi Yanto Nugroho mengatakan bahwa zakat fitrah yang dibagikan tersebut didapat dari hasil zakat fitrah yang terkumpul dari seluruh anggota Sat Brimob Polda Banten.


“Ya, zakat fitrah yang dibagikan merupakan hasil zakat fitrah yang terkumpul dari seluruh anggota Brimob Banten,” ucap Dwi Yanto Nugroho kepada awak media ketika ditemui di Mako Brimob Banten.
Dwi Yanto Nugroho juga menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan tersebut merupakan pelaksanaan rukun Islam yang ke empat.
“Zakat fitrah merupakan kewajiban bagi umat muslim. Menunaikan zakat bertujuan untuk memberikan sebagian harta kepada orang lain dan juga membersihkan harta milik kita dan juga sebagai pelaksanaan rukun Islam yang ke empat yaitu menunaikan zakat,” terang Dwi Yanto Nugroho.
Terakhir Dwi Yanto Nugroho berharap semoga zakat fitrah yang dibagikan kepada masyarakat tersebut bisa membawa manfaat dan barokkah dan bisa digunakan sebaik-baiknya, apalagi dalam masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, yang memberi juga di ganjar pahala. Dan semoga Brimob Banten bisa selalu berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.
Sementara itu, pak Amin (65) yang berprofesi sebagai petugas kebersihan mengucapkan terima kasih kepada personil Brimob Banten dan mengucapkan syukur karena sangat membantu dirinya.
“Terimakasih bapak-bapak polisi dari Brimob, semoga pam Polisi dikasih kesehatan, dilindungi dalam bertugas dan mendapatkan berkah dari Allah SWT,” pungkasnya.
(Inwi/Red)