Peringati HUT Ke-61, MPC Pemuda Pancasila Kota Banjar Gelar Baksos




3 0
Read Time:57 Second

Banjar, wartaotonomibaru.com – Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kota Banjar menggelar acara bhakti sosial, yang dilaksanakan di Aula Kelurahan Banjar, Minggu (6/12/2020).

Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Banjar H. Dian Sardiana mengatakan, bhakti sosial yang dilaksanakan kali ini dalam rangka HUT Pemuda Pancasila yang ke-61, sekaligus memperingati Maulid Nabi. Walaupun momentnya sudah terlewat, kita tetap melakukan kebaikan, ujar Dian.

Lebih lanjut Dian mengatakan, bhakti sosial kali ini yaitu khitanan massal untuk anak yatim piatu, pembagian sembako bagi keluarga terdampak Covid-19, donor darah serta pembagian masker.Kegiatan yang kami lakukan ini intinya untuk kebaikan semua masyarakat yang membutuhkan, ujarnya.

“Untuk khitanan massal diikuti oleh 17 anak yatim piatu, 50 orang yang mendonorkan darah, sembako sebanyak 45 paket, dan pembagian 500 masker secara gratis,” Dalam kegiatan tersebut Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Banjar, memberikan instruksi kepada seluruh anggota yang hadir agar tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Kami tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan ketat, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,” Selain itu juga, dia berharap Pemuda Pancasila juga harus bisa menjadi organisasi masyarakat yang bisa menengahi masyarakat dan membantu disaat terdapat kesulitan.

(Yudhi’s)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*